nav-left cat-right
cat-right

SIMULASI TEGANGAN PADA HELM INDUSTRI DARI BAHAN KOMPOSIT GFRP YANG MENDAPAT TEGANGAN INSIDEN  SEBESAR 24,5 MPa

SIMULASI TEGANGAN PADA HELM INDUSTRI DARI BAHAN KOMPOSIT GFRP YANG MENDAPAT TEGANGAN INSIDEN  SEBESAR 24,5 MPa

M. Rafiq Yanhar
Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, UISU

Abstrak

Penelitian ini mengetengahkan tentang verifikasi dengan menggunakan simulasi komputer dari pengujian helm industri dengan bahan komposit polimer GFRP yang mendapat beban impak kecepatan tinggi. Pemodelan helm dibuat dengan menggunakan software AutoCAD sedangkan distribusi tegangan yang terjadi pada helm dianalisa dengan software MSC NASTRAN 4.5. Data- data yang diperlukan untuk simulasi ini diperoleh dari beberapa pengujian yaitu : pengukuran massa jenis helm, uji statik untuk memperoleh sifat mekanik helm, dan uji impak untuk mengetahui besar tegangan insiden yang masuk ke dalam helm serta tegangan pada badan helm. Dengan beban impak sebesar 24,5 MPa maka selisih tegangan yang terjadi antara hasil eksperimen dan  simulasi pada strain gage 15 mm dari titik impak adalah 5,6 %, sedangkan untuk strain gage 30 mm dari titik impak selisih tegangan adalah 2,6 %. Sehingga bila diambil rataratanya maka selisih tegangan antara eksperimen dan simulasi menghasilkan perbedaan sebesar 4,1 %.
Kata-kata Kunci: Simulasi, helm GFRP, tegangan insiden 24,5 MPa\

Turnitin : PDF

Peer Review :  PDF

Link Jurnal Digital UISU :
nav-leftnav-leftnav-lefttijarahjulisaJurnal sosial ekonomiNur edukasiTausiah